Koto baru, Humas_ MAN 2 Kota Padang Panjang raih Juara II Lomba Institut Nasional Syafei Talent, Innovation and Competition 5 ( INSTINCT 5 ) diselenggarakan Yayasan Badan Wakaf Ruang Pendidik INS Kayu Tanam.
Perlombaan INSTINCT 5 tersebut diselenggarakan pada 22 s.d 23 Oktober lalu di Kampus Sekolah Menengah Atas (SMA) INS Kayu Tanam.
Adapun kategori Perlombaan diantaranya Lomba Musik Akustik dimana peserta melakukan aransemen ulang lagu dengan alat musik berupa Bass Akustik, Gitar Akustik, dan Cajon / Djimbe/Conga/ Maracas.
MAN 2 Kota Padang Panjang mengirimkan 2 Group Musik, perwakilan kelas XII Jurusan Ilmu Pengetahuan Alam (IPA).
Adapun personilnya, Irsyadil Pasoma, Ahmad Fikri Mutawakkil, dan Wafi Islami. Sementara Group Musik 2 beranggotakan Arifin Maulana, Elza Gemprita, dan M. Willy Ash-Shidiqi.
Peserta didampingi oleh Guru Dasmawar Sinta, menyatakan bahwa untuk persiapan lomba akustik, sudah dilakukan latihan dengan pembimbing music akustik (Firman).
Sinta juga menyampaikan, “Kita sudah mengirim 2 orang peserta lomba Tahfiz 1 orang putra dan 1 orang putri, kemudian 2 Grup peserta lomba music akustik,” ujarnya.
“Alhamdulillah peserta akustik kelompok 2 meraih juara 2, sedangkan kelompok 1 dan peserta lomba tahfiz belum berhasil meraih juara,” tambahnya.
Pemenang Lomba mendapatkan hadiah berupa Tabanas dan Tropi.(Late Repost,16/11/2022)
Beri Komentar